Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Contoh Perkembangbiakan Vegetatif Alami Pada Tumbuhan

Perkembangbiakan secara vegetatif

Bagaimana cara perkembangbiakan secara vegetatif itu? Perkembangbiakan  secara vegetatif terjadi tanpa proses perkawinan. Perkembangbiakan berasal dari bagian tubuh tumbuhan itu sendiri, misalnya akar, batang, atau daun. Bagian tumbuhan itu kemudian memisahkan diri atau sengaja dipisahkan dari tumbuhan induk. Jadi cukup diperlukan satu induk saja. Tumbuhan baru yang dihasilkan akan memiliki sifat yang sama persis dengan induknya. Ada dua jenis perkembangbiakan vegetatif, yaitu secara alami bagaimanakah prosesya?
Perkembangbiakan vegetatif alami terjadi secara alami tanpa bantuan manusia. Perkembangbiakan vegetatif alami, misalnya dengan umbi batang, umbi lapis, rimpang, geragih, dan anakan.


1. Umbi batang
Sesungguhnya umbi batang merupakan batang yang tumbuh di dalam tanah. Batang ini mengalami perubahan sebagai tempat cadangan makanan. Kentang dan ubi jalar termasuk umbi batang. Lihatlah gambar  Permukaan umbi batang licin tidak beruas-ruas. Pada umbi tersebut terdapat tunas-tunas yang siap ditanam menjadi tumbuhan baru. Pernahkah kamu memperhatikan ubi jalar atau kentang yang sudah disimpan lama? Apakah yang tumbuh pada umbi itu? Ya, itulah tunas-tunas kecil yang siap menjadi tumbuhan baru jika ditanam.
perkembangbiakan Vegetatif

2. Umbi lapis
Umbi lapis adalah penjelmaan dari batang. Disebut umbi lapis karena memperlihatkan susunan yang berlapis-lapis. Bagian yang lunak, tebal, dan berdaging ini merupakan bagian umbi yang menyimpan cadangan makanan. Contoh umbi lapis adalah bawang merah dan bawang bombay Umbi lapis terdiri dari beberapa bagian, yaitu cakram, sisik-sisik, dan kuncup. Coba perhatikan gambar  Sebenarnya cakram merupakan batang yang sesungguhnya dengan  ruas yang sangat pendek. Sisiksisik  merupakan penjelmaan dari daunnya yang menebal, lunak dan berdaging. Kuncup terdapat pada bagian atas dan samping umbi lapis ini. Kuncup bagian atas tumbuh sebagai tunas. Kuncup bagian samping disebut juga siung.

perkembangbiakan Vegetatif

3. Rimpang
Apakah yang disebut dengan rimpang? Rimpang adalah penjelmaan batang beserta daun yang terdapat dalam tanah. Batang tersebut tumbuh secara mendatar dan tampak seperti akar. Selain sebagai alat perkembangbiakan, rimpang berfungsi sebagai tempat cadangan makanan. Ciri-ciri rimpang beruas-ruas, bersisik, mempunyai  kuncup, dan tumbuh mendatar. Kunyit, jahe, kencur, garut, dan tasbih merupakan contoh tumbuhan yang berkembang biak dengan rimpang. Tunas yang tumbuh akan tetap berada pada rimpang induknya.

perkembangbiakan Vegetatif

4.Geragih
Batang yang tumbuh menjalar di atas permukaan tanah disebut geragih. Tunas-tunas pada geragih dapat tumbuh menjadi tanaman baru. Contoh tumbuhan yang mempunyai geragih adalah arbei dan rumput teki.


perkembangbiakan Vegetatif

5. Tunas
Tentu kita  pernah melihat pohon pisang . Jika kamu kita , di sekitar pohon pisang yang telah dewasa akan kamu temukan tunas-tunas kecil. Tunas itu adalah keturunan atau anakan pohon pisang. Tunas-tunas itu masih bersatu dengan induknya. Jumlahnya bisa lebih dari satu. Secara alami, pohon pisang akan membentuk rumpun. Untuk mengembangbiakkan pohon pisang, orang akan menanam tunasnya.
perkembangbiakan Vegetatif

Posting Komentar untuk "Contoh Perkembangbiakan Vegetatif Alami Pada Tumbuhan"

POPULER SEPEKAN

Mengapa Domain Penting untuk Bisnis
Anda Mencari Risetter Adjustment Program epson l3110 di sini
Makalah Hasil Observasi Alfamart 2019
Cerita Rakyat | Timun Mas
 Viral, Suami TKW Hongkong Asal Cilacap Ini Diam-Diam Menikah Lagi
4 Tempat Wisata Terbaik di Purbalingga Jawa Tengah
Apa yang dimaksud bahasa reseptif dan bahasa produktif?
Profil Dusun Sekarmayang Desa Bulupayung Kecamatan Patimuan  Kabupaten Cilacap Tempat Wisata Pemancingan Terbesar di Jawa Tengah
Biografi Singkat Al-Hallaj - Al-Hallaj (Sang Sufi Kontroversi)
Cerita Fabel | Kancil dan Kura-Kura